Mandiri Instant Rewards
Transaksi di hari kamis itu - tepatnya pada tanggal 20 desember 2012, merupakan transaksiku yang ke-7000. pada hari itu, aku mendapatkan hadiah cashback dari "Mandiri Instant Rewards" sebesar Rp. 37.310,-.
Meski jumlahnya tidak terlalu besar (sesuai transaksi kita) tetapi sudah 2 kali aku mendapatkan cashback seperti ini sejak aku buka rekening di Bank Mandiri untuk pertama kali di tahun 2008. Informasi tentang pembukaan rekening Bank Mandiri, Dapat kita lihat disini: http://www.bankmandiri.co.id/
Awal Bisnis
Awal aku membuka rekening di Bank Mandiri adalah untuk memudahkanku dalam menjalankan bisnis yang pertama kali, yaitu Server Elektrik.
Prosedurnya adalah pelanggan yang ingin mengisi deposit elektrik, harus melakukan transfer dana terlebih dahulu sesuai dengan nominal yang ia ingin depositkan. kemudian, setelah mereka transfer, kita sebagai Supplier Elektrik melakukan pengecekan tentang nominal yang telah ditransferkan. Nah, dengan adanya Internet Banking Mandiri, kita bisa melakukan pengecekan jumlah yg masuk, kemudian mentransfer deposit elektrik kepada pelanggan. Deposit elektrik inilah yang akan digunakan pelanggan untuk menjual pulsa elektrik kembali kepada pembeli.
Jual Beli dan sebuah Loket Pembayaran Online
Seiring dengan berjalannya waktu, aktifitas bisnis yang dijalankan pun berkembang, mulai dari Jual Beli Online dan Loket Pembayaran Online.
Dengan adanya Internet Banking Mandiri, Loket pembayaran kami memiliki kelebihan dibandingkan dengan yang lain di sekitar tempat tinggal kami.
Awal mulanya adalah ada seorang pelanggan yang menanyakan kepada kami, apakah loket kita bisa untuk melakukan pembayaran rekening gas alam / tidak?. Aku berfikir, karena di menu Internet Banking Bank Mandiri ada fitur "Multi payment" untuk melakukan pembayaran apapun, aku mencoba menggunakan fitur tersebut untuk memberikan layanan pembayaran rekening gas alam dan tidak mengenakan biaya tambahan lain diluar yang tertera di struk.
Sebelum ini, sistem pembayaran gas alam biasanya dilakukan dengan 2 cara, yakni:
Transaksi di hari kamis itu - tepatnya pada tanggal 20 desember 2012, merupakan transaksiku yang ke-7000. pada hari itu, aku mendapatkan hadiah cashback dari "Mandiri Instant Rewards" sebesar Rp. 37.310,-.
Meski jumlahnya tidak terlalu besar (sesuai transaksi kita) tetapi sudah 2 kali aku mendapatkan cashback seperti ini sejak aku buka rekening di Bank Mandiri untuk pertama kali di tahun 2008. Informasi tentang pembukaan rekening Bank Mandiri, Dapat kita lihat disini: http://www.bankmandiri.co.id/
Awal Bisnis
Awal aku membuka rekening di Bank Mandiri adalah untuk memudahkanku dalam menjalankan bisnis yang pertama kali, yaitu Server Elektrik.
Prosedurnya adalah pelanggan yang ingin mengisi deposit elektrik, harus melakukan transfer dana terlebih dahulu sesuai dengan nominal yang ia ingin depositkan. kemudian, setelah mereka transfer, kita sebagai Supplier Elektrik melakukan pengecekan tentang nominal yang telah ditransferkan. Nah, dengan adanya Internet Banking Mandiri, kita bisa melakukan pengecekan jumlah yg masuk, kemudian mentransfer deposit elektrik kepada pelanggan. Deposit elektrik inilah yang akan digunakan pelanggan untuk menjual pulsa elektrik kembali kepada pembeli.
Jual Beli dan sebuah Loket Pembayaran Online
Seiring dengan berjalannya waktu, aktifitas bisnis yang dijalankan pun berkembang, mulai dari Jual Beli Online dan Loket Pembayaran Online.
Dengan adanya Internet Banking Mandiri, Loket pembayaran kami memiliki kelebihan dibandingkan dengan yang lain di sekitar tempat tinggal kami.
Awal mulanya adalah ada seorang pelanggan yang menanyakan kepada kami, apakah loket kita bisa untuk melakukan pembayaran rekening gas alam / tidak?. Aku berfikir, karena di menu Internet Banking Bank Mandiri ada fitur "Multi payment" untuk melakukan pembayaran apapun, aku mencoba menggunakan fitur tersebut untuk memberikan layanan pembayaran rekening gas alam dan tidak mengenakan biaya tambahan lain diluar yang tertera di struk.
Sebelum ini, sistem pembayaran gas alam biasanya dilakukan dengan 2 cara, yakni:
- Membayarkan langsung ke Bank Mandiri terdekat. Kekurangan: terkadang banyak orang yang tidak sempat hanya untuk membayar gas alam ke bank langsung, dikarenakan jarak yang jauh dibandingkan dengan loket umum yang ada disekitar mereka. Kelebihan: tidak ada biaya tambahan lain, kecuali yang tertera di struk.
- Secara kolektif dikumpulkan ke 1 orang, kemudian orang tersebut membayarkannya ke Bank Mandiri. Kelemahan: terkadang dengan sistem ini, ada beberapa orang yang terlewat belum terbayarkan, struk / bukti pembayaran tidak dapat di cetak saat itu juga, dan ada tambahan diluar bank mandiri sebesar Rp. 2.500,-. Kelebihannya: mereka tidak harus datang sendiri ke bank hanya untuk sekedar melakukan pembayaran rekening.
Terima kasih Bank Mandiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar